Karnaval HUT RI Ke-77 SMA Issuda Kembali ke Jalur Kemenangan


SMAIsSudA, Ambarawa – SMA Islam Sudirman Ambarawa kembali merebut juara 1 kategori SMA/SMK karnaval HUT RI Ke-77 yang diadakan oleh Kecamatan Ambarawa.

Setelah terakhir kali SMA Islam Sudirman Ambarawa mendapatkan juara 2 pada pelaksanaan karnaval tahun 2019, tahun ini SMA Islam Sudirman Ambarawa berhasil mendapatkan juara 1. Kepastian itu diketahui pada Senin, 22 Agustus 2022 atau dua hari setelah pelaksanaan karnaval. Secara seremonial, piala, piagam, dan uang pembinaan diserahkan oleh Camat Ambarawa, Suharnoto kepada Kepala SMA Islam Sudirman Ambarawa, Joko Pujiyanto pada Rabu, 24 Agustus 2022 di pendopo kantor Kecamatan Ambarawa. Sementara itu dalam kategori yang sama, SMK Islam Sudirman 2 Ambarawa memperoleh juara 2 dan SMA Negeri 1 Ambarawa sebagai juara 3.

Raihan ini sesuai dengan target yang dicanangkan sebelumnya dalam kegiatan persiapan menjelang karnaval. Dengan mengerahkan massa yang cukup banyak disertai kreasi menarik dan unik dari peserta didik, guru,  karyawan, dan mahasiswa PPL, hasil demikian membuat puas seluruh warga sekolah.

“Alhamdulillah hasil ini sesuai dengan target yang telah tetapkan oleh sekolah. Semoga hasil ini dapat memberikan motivasi bagi warga sekolah untuk dapat mempertahankannya di tahun-tahun berikutnya,” kata Kepala Sekolah Joko Pujiyanto.

Hasil juara 1 ini disadari oleh ketua panitia karnaval HUT RI Ke-77 SMA Islam Sudirman Ambarawa Edy Mahmud tidak terlepas dari peran serta seluruh warga sekolah. Karena itu kepala sekolah dan ketua panitia mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada seluruh warga sekolah yang memberikan dukungan moral dan spiritual.

“Sekolah mengucapkan terima kasih atas sumbangan moral dan spiritual sehingga kita dapat memeroleh juara 1. Sekolah juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua/wali peserta didik yang turut memberikan sumbangan dana sehingga kegiatan mulai dari persiapan sampai dengan pelaksanaan dapat berjalan lancar,” terang Edy Mahmud di hadapan peserta didik saat kegiatan lomba-lomba di lapangan basket sekolah.

Di tempat yang sama, Indrian Istyawati wakasek kesiswaan menyampaikan hal yang sama ditambah penyerahan uang pembinaan juara 1 karnaval kepada pengurus OSIS yang diwakili Farhan, ketua OSIS dan Endang Ichtiarini, pembina OSIS dengan berharap uang tersebut digunakan sebagai modal awal kegiatan tahunan sekolah yang paling besar yaitu Issuda Festival (Issuda Fest).

“Selain piala dan piagam penghargaan, sekolah juga mendapatkan sejumlah uang pembinaan hasil juara 1 kegiatan karnaval. Sekolah serahkan uang pembinaan ini kepada pengurus OSIS sebagai modal awal kegiatan Issuda Fest,” kata Indrian.

SMA Issuda Meriahkan Karnaval HUT RI Ke-77 di Ambarawa


SMAIsSudA, Ambarawa – SMA Islam Sudirman Ambarawa memeriahkan karnaval pembangunan HUT RI Ke-77 yang diadakan di Kecamatan Ambarawa pada hari Sabtu, 20 Agustus 2020 dengan sangat antusias.

Karnaval Kecamatan Ambarawa yang bertema Gumregahing Budaya Jawa diikuti oleh instansi-instansi pemerintahan ataupun swasta dan juga sekolah-sekolah yang ada di Kecamatan Ambarawa tak terkecuali SMA Islam Sudirman Ambarawa. Antusias peserta karnaval SMA Islam Sudirman Ambarawa begitu tampak saat kegiatan karnaval pada tahun ini. Guru dan karyawan beserta peserta didik mempersiapkan jauh-jauh hari dengan menyiapkan konsep dan latihan untuk menyongsong kegiatan karnaval tahun ini yang sebelumnya sempat vakum selama dua tahun.

“Kami mempersiapkan jauh-jauh hari untuk karnaval hari ini. Selama lebih dari dua minggu peserta didik menyiapkan dan berlatih agar karnaval dapat sukses dan memperoleh kembali juara 1 tingkat SMA/SMK,” jelas Edy Mahmud, wakasek humas sekaligus ketua panitia karnaval HUT RI Ke-77 SMA Islam Sudirman Ambarawa.

Dengan kekuatan 770 peserta didik dan lebih kurang 50 pendidik dan tenaga kependidikan serta 10 mahasiswa PPL tampak sekali barisan SMA Islam Sudirman Ambarawa mengular di sepanjang rute karnaval yang dimulai dari lapangan Pangsar Jend. Sudirman melintasi RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa, Alun-Alun Ambarawa, Pasar Projo, sampai dengan finish di Polsek Ambarawa. Ragam pertunjukan ditampilkan oleh peserta karnaval terutama oleh peserta didik kelas XI dan XII, di antaranya barisan pasukan pengibar bendera, foto pendiri yayasan, marching band, baju adat, drumblek, baju karnival, tarian tradisional, marawis, topeng ireng, permainan angklung, dan pertunjukan ramayana.

“Dengan kekuatan 770 peserta didik dan lebih kurang 50 guru dan karyawan kami berkeinginan menjadikan karnaval di Ambarawa ini terbesar dan termeriah di Kabupaten Semarang. Di tahun ini kami menampilkan banyak kreativitas guru dan karyawan serta peserta didik. Kami juga mengeluarkan Marching Band yang walaupun persiapan latihan masih kurang tetapi paling tidak dapat dapat menghibur warga Ambarawa,” terang Joko Pujiyanto, kepala SMA Islam Sudirman Ambarawa.

Pada karnaval tahun ini SMA Islam Sudirman Ambarawa mendapatkan nomor urut keberangkatan 24 yang memulai start pukul 11.15 WIB dan sampai di tempat finish pukul 14.30 WIB. Walaupun terik matahari sangat menyengat, sebagian besar peserta didik tampak sangat bersemangat menampilkan yang terbaik bersama-sama peserta lainnya.

“Biarpun siang ini sangat panas, kami tetap semangat memeriahkan karnaval ini. Tentu saja ini kami lakukan demi menjaga nama sekolah tercinta,” ujar Mahendra, mayoret drumblek kelas XI MIPA pada karnaval kali ini.

Perjuangan yang tak kenal lelah oleh peserta didik sangat diapresiasi oleh Indrian, wakasek kesiswaan. Indrian sangat berterima kasih kepada seluruh warga sekolah yang turut menyukseskan karnaval SMA Islam Sudirman Ambarawa tahun ini.

“Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas sumbangan tenaga dan pikiran sehingga karnaval yang kita laksanakan meriah dan sukses,” tuturnya.

Wasana Warsa ke-37 SMAIsSudA


Ambarawa – 6/5/2017 SMA Islam Sudirman Ambarawa melaksanakan Wasana Warsa ke-37. Acara ini merupakan acara rutin setiap tahun yang di agendakan sekolah. Setiap akhir tahun kelas XII yang telah menyelesaikan pendidikannya di SMA Islam Sudirman Ambarawa akan mengikuti acara ini. Acara ini selain sebagai penyerahan kembali siswa kelas XII kepada Orang tua mereka juga dilaksanakan acara wisuda kepada siswa kelas XII yang telah selesai menempuh pendidikan dan dinyatakan Lulus oleh sekolah. Dan alhamdulillah tahun ini Lulus 100 persen dengan total sebanyak 298 peserta didik dari program IPA, BHS dan IPS.

Read more…

Keluarga Besar SMAIsSudA Wisata ke Bandung


Semarang – 29/04/2017 SMA Islam Sudirman Ambarawa hari ini melaksanakan Wisata bersama Kelurga. Kegiatan yang merupakan bagian dari Program Kerja Wakasek Humas SMA Islam Sudirman Ambarawa ini sesuai jadwal dilaksanakan mulai hari, Sabtu, 29 April 2017 sampai dengan Senin, 1 Mei 2017. Nampak pagi ini sekitar pukul 5.00 WIB suasana halaman SMA Islam Sudirman Ambarawa telah ada seluruh Guru dan Karyawan beserta keluarga mereka masing-masing menunggu pemberangkatan yang sesuai jadwal dari pihak Biro dan Sekolah dilaksanakan mulai pukul 5.00 pagi. Hal ini dimaksudkan agar dalam perjalanan nantinya tidak terjebak kemacetan karena diperkirakan kemacetan akan terjadi dilibur panjang kali ini.

Read more…